Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

6 Ikan Terbesar di Dunia, Nomor 5 Punya Muntahan Bernilai Milyaran

Ikan Terbesar di Dunia

Ikan Terbesar di Dunia - Laut merupakan bagian terluas di bumi dengan luas mencapai 70% permukaan bumi. Laut juga menjadi rumah bagi beberapa ikan terbesar di dunia. Beberapa dari ikan tersebut bahkan memiliki berat setara dengan berat 2.5 lokomotif kereta yang selama ini kamu kenal. Jika kamu penasaran apa saja ikan raksasa tersebut, simak ulasan berikut ini!

6 Ikan Terbesar di Dunia

Beberapa ikan memiliki julukan sebagai monster penguasa laut karena memiliki puluhan hingga ukuran meter dan berat mencapai puluhan ton. Selain ukurannya, beberapa ikan juga terkenal karena keunikannya. 

Bahkan dari daftar ikan terbesar di dunia berikut ini ada ikan yang memiliki muntahan bernilai hingga milyaran rupiah. Berikut ini adalah beberapa ikan raksasa yang akan membuat kamu terkejut.

1. Hiu Putih

Ikan terbesar di dunia yang pertama adalah hiu putih. Hiu putih bahkan tercatat ada yang memiliki panjang 6 meter dan berat mencapai 2.3 ton yang setara dengan berat 1 ekor badak.

Ikan ini juga merupakan salah satu hewan yang paling berbahaya di dunia karena memiliki gigi tajam sepanjang 7.5 cm yang bisa digunakan untuk merobek 1 ekor buaya. 

2. Paus Orca

Hewan bernama Paus orca atau paus pembunuh ini juga terkenal sebagai predator terbesar di lautan. Paus orca terbesar yang bahkan memiliki panjang 9.8 meter dengan berat mencapai 10 ton. Ukuran ini juga setara dengan 2 ekor gajah.

Meskipun ukurannya raksasa, hewan ini juga merupakan salah satu hewan laut yang bersahabat dengan manusia. Terbukti dengan banyaknya paus orca yang ada di berbaga wahana akuarium di dunia. 

3. Hiu Paus

Hiu paus merupakan salah satu ikan terbesar di dunia yang memiliki panjang 18 meter dan berat hingga 16.5 ton. Ukuran ini setara dengan berat 3 ekor gajah jantan Afrika.

Ikan ini juga bersahabat dengan manusia dan tidak pernah menyerang manusia yang menyelam di sekitarnya. Mulutnya yang lebar berfungsi untuk menangkap plankton sebagai sumber makanannya.

4. Paus Bungkuk

Salah satu hewan air terbesar ini memiliki ukuran tubuh yang lebih besar dari perahu nelayan. Ukuran terbesar dari hewan ini mencapai 19 meter dengan berat mencapai 44 ton. Ukuran paus bungkuk ini juga setara dengan ukuran 7 gajah jantan Afrika dan juga 2 excavator.

5. Paus Kepala Kotak

Sesuai namanya paus ini memiliki kepala berbentuk kotak dengan rahang yang kecil. Ukuran terbesar yang tercatat pada paus ini adalah 54 meter dengan berat hingga 55 ton. Ukuran ini setara dengan berat 7 gajah jantan Afrika dan 1 unit tank K2 Black Panther.

Paus yang memiliki nama lain paus sperma ini mampu menghasilkan muntahan berbentuk seperti bongkahan langka yang bisa bernilai hingga milyaran rupiah, fantastis sekali bukan?

6. Paus Biru, Ikan Terbesar di Dunia

Paus biru merupakan hewan yang tercatat sebagai makhluk hidup terbesar di bumi sepanjang masa. Spesies terbesar dari hewan ini tercatat memiliki ukuran panjang 33 meter dan berat mencapai 219 ton, mengagumkan sekali bukan?

Ukuran tersebut juga setara dengan 40 ekor gajah jantan Afrika dan 2.5 lokomotif kereta. Hewan ini juga dianggap lebih besar daripada dinosaurus terbesar sekalipun.

Sudah Tahu Apa Saja Ikan Terbesar di Dunia?

Itulah beberapa ikan terbesar di dunia. Masih banyak nama-nama ikan lain yang mungkin memiliki ukuran yang lebih besar dari ulasan tersebut. 

Selain mengagumi ukurannya yang raksasa, sebagai manusia kita juga harus menjaga kelestarian hewan-hewan tersebut dengan menjaga habitatnya dan tidak melakukan perburuan secara liar.

Sahputra
Sahputra Hallo. Saya Sahputra, Saya seorang penulis dan juga seorang Digital Marketing.

Posting Komentar untuk "6 Ikan Terbesar di Dunia, Nomor 5 Punya Muntahan Bernilai Milyaran"

close