Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Rekomendasi Ketebalan Kaca Aquarium Berdasarkan Ukuran

Rekomendasi Ketebalan Kaca Aquarium Berdasarkan Ukuran


Rekomendasi Ketebalan Kaca Aquarium Berdasarkan Ukuran - Banyak penghobi ikan hias pasti bertanya-tanya ketebalan aquarium yang cocok berdasarkan ukuran aquarium yang ingin dibelinya. Pada kali ikanesia akan membuat rekomendasi ketebalan kaca aquarium agar kalian tidak bingung lagi.

Ketebalan kaca yang tersedia di pasaran pada umumnya ialah ukuran 5 mm, 6 mm, 8 mm, 10 mm, 12mm, 15 mm. Jika lebih dari ukuran 15 mm kalian harus pesan khusus.

Kenapa perlu ketebalan kaca yang sesuai ? hal ini diperlukan karena aquarium yang akan kalian biki nantinya akan menahaan tekanan air yang ada pada aquarium itu sendiri dan semakin tebal kaca semakin kuat kaca tersebut menanhan tekanan air.

Kaca yang digunakan untuk membuat aquarium ialah kaca bening dan kaca yang biasa digunakan ialah merk kaca asahi dan mulia. Sebenarnya masih banyak merk kaca lainnya selain 2 kaca tersebut seperti Magi,Mycotama,Agi dan Aga. Hanya saja berdasarkan saya memesan aquarium kaca yang tersedia paling banyak ialah mulia dan asahi.

Perbedaan jenis kaca asahi dan mulia tidak bisa dilihat secara fisik hanya pabriknya saja yg tahu. Merk kaca mana yang lebih bagus ? Secara pencarian review merk kaca yang bagus ialah Asahi dan Magi namun yang lainnya juga tetep bagus kok. Kaca apapun akan bagus jika ukuran aquarium dan ketebalan kacanya sesuai.

Ada 2 Jenis kaca selain kaca biasa yang digunakan untuk aquarium-aquarium besar diantaranya :

Kaca Tempered

Kaca jenis tempered merupakan kaca biasa yang diprosses dengan cara dipanaskan hingga temperature 300 derajat celcius yang dapat membat kaca lebih kuat 3 sampai 5 kali lipat dari kaca biasa sehingga kebih tahan terhadap volume air.

Kaca yang sudah dibuat tempered akan sangat susah sekali dipotong. Jadi sebelum membuat kaca aquarium tempered pastikan ukuran kaca masing-masing sisinya sudah fix dan sesuai.

Kaca Laminated

Kaca laminated merupakan kaca yang digabung menjadi 1, contoh nya 2 lembar aquarium kaca 10 mm dan 10mm yang dapat memangkas biaya daripada harusmembeli kaca dengan tebal 20 mm.

Kaca laminated menggunakan semacam alat atau produk yang biasa disebut PVB untuk merekatkan kaca yang di tempel jadi 1 tersebut. jadi kesimpulannya seperti ini kaca 10 mm + PVB + kaca 10 mm maka disebut dengan kaca laminated.

Oke, sekian kalian paham merk dan jenis-jenis kaca yang digunakan untuk membuat aquarium. Jadi kesimpulannya ada 3 jenis kaca yang biasa digunakan yaitu kaca biasa, kaca tempered dan kaca laminated dan juga beberapa merk kaca seperti yang sudah saya sebutkan diatas. Sekarang kita lanjut dengan ketebalan kaca berapa berdasarakan ukuran aquariumnya :

Rekomendasi ketebalan kaca aquarium yang ideal berdasarkan ukurannya


Ukuran Aquarium (Panjang x Lebar x Tinggi Ketebalan Kaca
40x30x30 4 mm
50x30x30 4 mm
60x30x305 mm
60x40x40 5 mm
70x40x40 5 mm
80x40x40 6 mm
90x40x40 6 mm
90x50x50 8 mm
100x40x40 8 mm
100x50x50 8 mm
100x60x60 8 mm
110x50x50 8 mm
120x50x508 mm
120x60x60  10 mm
120x60x60 ( Standar Aquarium Arwana ) 12 mm
140x50x50 10 mm
140x60x60 10 mm
150x50x50 10 mm
150x60x60 10 mm
150x60x60 ( Aquarium Arwana ) 12 mm
160x50x50  10 mm
160x60x60 10 mm
170x50x50 10 mm
180x50x50 10 mm
180x70x70 12 mm
200x50x50 10 mm
200x60x60 12 mm
200x70x70 12 mm
200x80x80 12 mm / 12 mm tempered
220x70x70 12 mm / 12 mm tempered
300x100x100 22 mm / 19 mm tempered
400x100x100 22 mm / 19 mm tempered
500x200x200 60 mm
ikanesia
ikanesia Salam kenal semuanya. Saya adalah penulis utama sekaligus pemilik dari ikanesia.id
close