Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Apakah Ikan Nemo atau Clownfish Bisa Di Air Tawar ?

Ikan Nemo Air Tawar

Ikan Nemo Air Tawar ? - Ikan hias laut yang dikenal sebagai ikan nemo ini mempunyai nama ilmiah Amphiprioninae. Ikan nemo ini juga mempunyai nama lain seperti ikan giru dan juga clownfish. Ikan hias air laut yang satu ini memanglah sangat populer dikalangan hobi ikan hias khususnya ikan hias air laut.

Pertanyaan dimasayrakat apalagi buat yang pemula untuk ikan ini biasanya terkait dengan apa bisa ikan nemo ini hidup di air tawar ? atau bisa diubah menjadi ikan air tawar ?. Oke kali ini saya akan menjawab menurut logika saya sendiri aja apabila salah mohon dimaafkan hehe.

Ikan nemo sebenarnya bisa bisa saja di air tawarkan namun menurut saya sangat sangat tidak disarankan karena kasihan terhadap ikan tersebut yang dipaksa berubah dari air asin menjadi air tawar . Selain itu ikan nemo wajib hidup dengan anemon atau karang laut sebagai tempat tinggalnya sedangkan anemon atau karang laut tidak dapat dipelihara di air tawar. Tanpa anemon clownfish ikan ini tidak akan bertahan lama hidupnya. Nah dari poin ini kalian sudah clear kan apakah ikan nemo atau clownfish bisa di air tawar ? Jawaban menurut logika saya . TIDAK BISA. Jadi jika ada seller yang bilan ini bisa di air laut kalian pikir 2 kali lagi deh.

Anemon laut clownfish


Ikan nemo mempunyai berbagai macam jenis beda-beda warna dan marking nya dilain kesempatan saya akan berikan jenis-jenis ikan nemo di artikel lain nanti ya. Daripada hanya membahas ikan nemo air tawar yang sudah kalian bisa dapatkan jawabannya di paragraph ke 3 artikel ini sebaiknbya kita juga membahas yang lain tentang ikan ini.

Kasifikasi Ikan Nemo 

Kerajaan : Animalia
Filum : Chordata
Kelas : Actinopterygii
Ordo : Perciformes
Famili : Pomacentridae
Subfamili : Amphiprioninae

Asal usul Ikan Clownfish

Ikan nemo atau ikan badut ini berhabitat di perairan yang terbilang hangat dan hidup berdapingan dengan anemon laut yang bekerja sama dalam hal hidup. Ikan nemo dan anemon laut saling menguntungkan satu sama lain diantara ikan nemo akan memakan sisa-sisa makanan yang mengganggu anemon tersebut sedangkan anemon akan membantu memberikan perlindungan untuk ikan badut untuk bersembunyi dari predator.

Makanan Ikan Nemo

Ikan nemo pada umumnya memakan sisa-sisa makanan yang ada di anemon laut namun jika dipelihara dirumah kalian bisa memberikan ikan nemo ini dengan cacing beku, cacing sutra, arrtemia dan pelet khusus ikan laut.
Nah sekian pembahasan mengnal ikan nemo apa bisa di air tawar atau tidak beserta klasifikasinya, asal usul dan makanannya. Semoga artikel ini membantu kalian memberikan jawaban yang cukup memuaskan dari pertanyaan-pertanyaan terkait.
ikanesia
ikanesia Salam kenal semuanya. Saya adalah penulis utama sekaligus pemilik dari ikanesia.id

Posting Komentar untuk "Apakah Ikan Nemo atau Clownfish Bisa Di Air Tawar ?"

close